[Jum'at, 1 Oktober 2010 - Hari Kesaktian Pancasila]
Sedang menangiskah kau sekarang sang Garuda?
Melihat bangsa tak seperti Pancasila yang kau tempelkan kuat didada
Alangkah mengerikan sekali bangsamu, bangsaku, bangsa kita ini
Konflik antar agama yang katamu BerKetuhanan Yang Esa
Berita pembunuhan, penyiksaan, penculikan, perampokan yang katamu para manusia yang adil dan beradab
Perang antar suku yang katamu bersatu di Indonesia
Suara rakyat tertindas dan terbungkam yang katamu dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan
Kesenjangan sosial dirasakan sebagian besar rakyat yang katamu keadilan untuk semua
Tunjukkanlah kesaktianmu Pancasila
Terbanglah tinggi bersama sang garuda
Menembus langit dan menengadah di surga
Sampaikan pada Tuhan Yang Esa
Supaya Dia menyudahi prahara
Memberikan yang terbaik buat bangsa Indonesia kita tercinta
No comments:
Post a Comment